www.beningpost.com

Di bulan Februari 2018, Daihatsu membukukan retail sales dengan penjualan sebesar 31.229 unit dengan market share 16,9%, naik 9% dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya.

Sementara wholesales Daihatsu mencapai 34.448 unit atau market share 18,2%. Penjualan pada sisi wholesales naik 3% dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.

Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) berharap pencapaian ini dapat terus memotivasi untuk dapat memberikan produk maupun pelayanan purnajualterbaik.

Menurut Amelia, secara umum data penjualan per-model Daihatsu untuk sepanjang 2018, didukung oleh lima kontributor utama yakni Astra Daihatsu Sigra, Daihatsu Xenia, Gran Max Pick Up (GM PU), Astra Daihatsu Ayla dan Daihatsu Terios.

Dalam hal retail sales, Daihatsu Sigra masih menjadi idola bagi masyarakat Indonesia dengan raihan 7.680 unit atau 25%, disusul Gran Max Pick Up (PU) pada urutan kedua sebanyak 6.601 unit (21%), dan Xenia sebesar 5.733 unit (18%).

Selanjutnya ada Terios dengan torehan 4.311 (14%), Ayla sebesar 3.797 unit (12%), Gran Max Mini Bus (MB) 2.387 unit (8%). Daihatsu lainnya (Luxio, Sirion, Hi-Max dan Copen) berkontribusi total sebesar 720 unit (2%).

Pada sisi wholesales, Sigra berada di urutan teratas dengan raihan 8.132 unit atau 24%, disusul dengan Gran Max Pick Up (PU) yang berkontribusi 8.085 unit (23%), dan ketiga adalahXenia sebanyak 6.441 unit (19%). 

Selanjutnya ada Daihatsu Ayla menyumbang 5.096 unit (15%), Daihatsu Terios 4.117 unit (12%), dan Gran Max (MB) 1.852 unit (5%). Untuk Daihatsu lainnya meliputi Daihatsu Luxio, Sirion, Hi-Max dan Copen berkontribusi sebesar 725 unit (2%).

(rr/Syam)